Search

Ada Genangan Air, Rute Tangerang-Duri Tak Bisa Dilalui KRL - detikNews

Jakarta - Sejumlah stasiun KRL commuter line tidak dapat dilalui pagi ini. Hal ini imbas dari adanya genangan air dampak hujan lebat.

"Sehubungan adanya genangan air dampak hujan lebat, perjalanan KA dibeberapa lintas perjalanan hati-hati di lokasi," tulis akun Twitter resmi @CommuterLine Rabu (1/1/2020).

Disebutkan, perjalanan commuter tidak dapat dilalui pada rute Tanggerang-Duri. Hal ini karena adanya genangan air diantara stasiun Rawa Buaya dan Batu Ceper.

"Perjalanan KA rute Tangerang-Duri belum dapat dilalui KRL, sehubungan adanya genangan air diantara Rawa Buaya-Batu Ceper dampak dari hujan lebat," tuturnya.

Selain itu, perjalanan untuk rute Bogor atau Depok menuju Jatinegara Angke hanya sampai Stasiun Manggarai.

"Perjalanan KA rute Bogor/Depok-Jatinegara/Angke dan Nambo-Angke perjalanan hanya sampai Stasiun Manggarai," tulisnya.

Simak Video "Hujan Deras Semalaman, Permukiman di Jaktim dan Jakbar Banjir"

[Gambas:Video 20detik]

(dwia/dnu)

Let's block ads! (Why?)



"ada" - Google Berita
January 01, 2020 at 07:31AM
https://ift.tt/36giLGf

Ada Genangan Air, Rute Tangerang-Duri Tak Bisa Dilalui KRL - detikNews
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ada Genangan Air, Rute Tangerang-Duri Tak Bisa Dilalui KRL - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.