Search

Selain Curah Hujan Tinggi, BMKG Sebut Akan Ada Air Pasang - Cek Fakta Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Pusat Metereologi Publik Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG Fachri Radjab mengatakan akan ada air pasang laut beberapa hari ke depan. Ia memprediksi air pasang akan terjadi pada 5-6 Januari 2020.

“Yang bisa kami tambahkan di sini adalah bahwa intensitas hujan sedang dan lebat di Jabodetabek masih ada sampai dengan tujuh hari ke depan. Kondisi pasang air laut. Tanggal 5-6 Januari ada air pasang,” kata Fachri di Monas, Jakarta, Rabu, 1 Januari 2020.

Saat ini, kata Fachri, hujan lebat yang hingga mengakibatkan banjir di Jakarta dan beberapa kota di sekitarnya, masih di tahap awal. Selanjutnya, BMKG akan memberikan informasi tiga jam sebelum kejadian.

Fachri pun menyebut saat ini, Jakarta dan sekitarnya belum memasuki puncak musim hujan. Namun curah hujan masih tinggi sampai pekan depan. “Curah hujan masih sampai ke minggu depan. Dan yang perlu kita cermati saat ini adalah belum memasuki puncak musim hujan,” kata dia.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sebelumnya telah memberikan imbauan kepada masyarakat yang tinggal di daerah yang potensi banjirnya akan meningkat untuk segera mengevakuasi diri. “Yang penting selamatkan jiwa terlebih dahulu” kata Kepala BNPB, Doni Monardo, dalam keterangan tertulis Rabu, 1 Januari 2020.

BNPB mengatakan salah satu faktor penyebab banjir kali ini adalah curah hujan yang ekstrem. Hujan kali ini disebut sangat ekstrem dan melanda sebagian besar Jawa bagian Barat-Utara sehingga menyebabkan banjir besar yang merata di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung Barat, sampai Cikampek dan Cipali.

Let's block ads! (Why?)



"ada" - Google Berita
January 01, 2020 at 05:59PM
https://ift.tt/2ZHoQcl

Selain Curah Hujan Tinggi, BMKG Sebut Akan Ada Air Pasang - Cek Fakta Tempo
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Selain Curah Hujan Tinggi, BMKG Sebut Akan Ada Air Pasang - Cek Fakta Tempo"

Post a Comment

Powered by Blogger.