Search

Lokasi Kebakaran di Peninggaran Timur Jaksel Ada di Pinggir Rel - detikNews

Jakarta -

Kebakaran melanda permukiman padat penduduk di Jalan Peninggaran Timur, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Lokasi kebakaran tersebut berada di pinggir rel. Sudah satu jam berlalu, api belum padam.

Pantauan di lokasi pada Senin (27/1/2020) pukul 16.30 WIB, api masih menyala. Asap tebal membumbung tinggi di lokasi kebakaran.

Sementara petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api. Warga yang rumahnya belum terbakar bergegas mengungsikan barang-barang berharga.

"Kejadiannya sekitar jam 30.00 WIB sore tadi," kata seorang warga di lokasi.

Dugaan penyebab kebakaran hingga kini masih belum diketahui. Belum diketahui juga adanya korban jiwa dalam kejadian itu.


"Wah belum kehitung sih, tapi kayaknya enggak ada," lanjut warga tersebut.

Petugas juga sedikit kesulitan menjangkau lokasi. Sebab lokasi kebakaran berada di gang sempit dan susah dijangkau oleh mobil.

Petugas terpaksa menjulurkan selang air mendekati titik api. Beberapa warga juga memadamkan secara swadaya dengan menggunakan ember dan peralatan sederhana untuk mempercepat api padam.

Permukiman padat penduduk tersebut terletak di pinggir rel kereta api jalur Tanah Abang-Rangkasbitung. Barang-barang berharga yang diselamatkan dari kebakaran pun diletakkan di bantaran rel.

Warga juga berkerumun hingga di atas rel kereta api menyaksikan kebakaran. Petugas pun terus memperingatkan warga untuk menjauh dari rel setiap kali kereta api akan lewat.

Simak Video "Si Jago Merah Lahap Permukiman di Peningaran Timur Jaksel!"

[Gambas:Video 20detik]

(mea/mea)

Let's block ads! (Why?)



"ada" - Google Berita
January 27, 2020 at 04:36PM
https://ift.tt/3aLGSzr

Lokasi Kebakaran di Peninggaran Timur Jaksel Ada di Pinggir Rel - detikNews
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lokasi Kebakaran di Peninggaran Timur Jaksel Ada di Pinggir Rel - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.