Search

Ada LIVE at GoFood Festival, Akhir Pekan di GBK Makin Seru - detikInet

Jakarta - Akhir pekan kali ini masyarakat bisa berkunjung ke GoFood Festival di Gelora Bung Karno (GBK). Ada banyak hiburan, promo kuliner hingga aktivitas menarik yang sayang dilewatkan bersama keluarga.

GoFood Festival juga akan dimeriahkan oleh musisi ternama, seperti Petra Sihombing x Jevin Julian dan Coldiac. Menurut VP Corporate Affairs Food & Merchant Gojek Rosel Lavina, LIVE at GoFood Festival memiliki konsep GoFood Festival dengan ragam kuliner Satu Tempat Serba Nikmat ditemani ragam hiburan menarik.

"Di LIVE at GoFood Festival, kami menawarkan pengalaman menikmati akhir pekan yang berbeda kepada para pengunjung. Di sini, pengunjung bisa mencoba beragam kuliner dari mitra merchant pilihan GoFood sambil menikmati musik dan aktivitas lainnya. Ini juga merupakan upaya kami untuk mempromosikan kuliner mitra UMKM yang ada di GoFood Festival GBK dengan menghadirkan gelombang pengunjung baru di akhir pekan," jelas Rosel, dalam keterangan tertulis, Jumat (20/9/2019).

Rosel menambahkan, GoFood Festival GBK juga merupakan bagian dari jaringan pujasera UMKM dengan lokasi terbanyak di Indonesia dan juga dunia. Festival ini menawarkan pilihan kuliner yang lengkap dari 49 merchant UMKM. Di antaranya seperti Nasi Goreng Kebuli Apjay, Kopi Cuan, Saltesse, Papi Orange Float serta Bakaro Grill Express.

Semua merchant tersebut siap memenuhi hasrat kuliner pengunjung dengan menu andalannya masing-masing yang dapat dipesan di GoFood Festival baik online maupun offline. Khusus pada 21 September 2019, GoFood Festival GBK juga menawarkan promo cashback GoPay hingga 50% untuk setiap pembayaran transaksi di seluruh merchant GoFood Festival GBK.

Untuk menambah keseruan di akhir pekan, lanjut Rosel, pengunjung GoFood Festival dapat mengikuti workshop dan kompetisi Food Photography. Workshop bertema 'How To Take Instagramable Large Food Flat Lay Pictures' ini akan menghadirkan Windy Iwandi, pemilik akun Instagram @foodirectory. Pengunjung yang mengikuti acara tersebut juga berkesempatan untuk membawa pulang hadiah satu unit kamera mirrorless.

Selain itu, pengunjung juga bisa mengikuti kompetisi Jenga yang berhadiah LED TV, microwave, blender, dan saldo GoPay dengan total hadiah jutaan rupiah untuk tiga orang pemenang. Kedua kompetisi seru tersebut dapat diikuti oleh seluruh pengunjung GoFood Festival hanya dengan melakukan registrasi dan menunjukkan bukti satu kali transaksi di merchant GoFood Festival GBK.

Menurut Rosel, GoFood Festival juga berperan sebagai community hub yang terbuka bagi pengunjung dan komunitas untuk menyelenggarakan kegiatan positif seperti kegiatan olahraga bersama hingga kegiatan pertunjukan seni dan lainnya. Caranya pun mudah, cukup mendaftarkan data lengkap komunitas melalui bit.ly/GFFforCommunity dan lebih lanjut akan dikonfirmasi oleh tim GoFood Festival.


Rosel menambahkan, selain memiliki pangsa pasar pesan-antar makanan 75% di Indonesia, GoFood juga mempunyai katalog merchant kuliner lengkap dari sekitar 400 ribu merchant di Asia Tenggara. Ia berharap lewat GoFood Festival, para mitra merchant yang 96% di antaranya merupakan UMKM dari berbagai kota di Asia Tenggara dapat meningkatkan skala bisnisnya melalui akses pasar yang lebih luas.

Sebagai informasi, berdasarkan hasil riset Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia tahun 2019, GoFood memberikan kontribusi yang signifikan pada perekonomian Indonesia senilai Rp 19 triliun. Angka tersebut berasal dari keseluruhan kontribusi mitra Gojek yang mencapai Rp 55 triliun.

Simak Video "Resep Rahasia GoFood Berdiri Jadi Pemimpin Pesan Antar Makanan"
[Gambas:Video 20detik]
(akn/akn)

Let's block ads! (Why?)



"ada" - Google Berita
September 20, 2019 at 08:45PM
https://ift.tt/2Aym4L1

Ada LIVE at GoFood Festival, Akhir Pekan di GBK Makin Seru - detikInet
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ada LIVE at GoFood Festival, Akhir Pekan di GBK Makin Seru - detikInet"

Post a Comment

Powered by Blogger.