KOMPAS.com - Kebahagian sedang dirasakan pasangan Yuningsih (25) dan suaminya Imam Yasir Kharis (22), betapa tidak, dalam usia pernikahan yang belum genap setahun, kedua pasangan ini langsung dikarunia empat bayi kembar berjenis kelamin perempuan.
Empat bayi berjenis kelamin perempuan itu lahir melalui proses sesar di Rumah Sakit Wiradadi Husada, Sokaraja, Kabupaten Banyumas, Rabu (18/9/2019) petang dan dalam kondisi sehat.
Yuni sapaan akrabnya mengaku hingga saat ini ia dan suami belum memiliki nama yang akan diberikan kepada keempat buah hatinya.
Berikut ini fakta selengkapnya:
1. Tak memiliki keturunan keluarga lahir kembar
Yuni mengatakan, tidak ada satu pun dari keluarganya maupun keluarga suaminya yang memiliki keturunan bayi kembar.
Yuni juga tidak menjalankan program kehamilan. Selama mengandung, kata Yuni, perutnya lebih besar dari orang hamil pada umumnya. amun, tidak menyangka apabila yang dikandungnya empat janin sekaligus.
"Berat badan juga tidak naik drastis, dari tadinya 40 kilogram jadi 54 kilogram," katanya Yuni yang masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Wiradadi Husada, Jumat (20/9/2019).
Baca juga: Keluarga Ibu Muda yang Lahirkan Bayi Kembar 4 Tak Punya Riwayat Keturunan Kembar
2. Hamil empat bulan sudah ada empat janin
Yuni menceritakan pada usia kehamilan dua bulan, diketahui ada dua janin yang dikandungnya. Namun, pada usia kehamilan empat bulan, diketahui ada empat janin.
"USG pertama ada dua, kemudian saat USG kedua pada usia kandungan empat bulan, ternyata ada empat. Tahu itu kaget, dan sempat tidak percaya," katanya.
Ia pun sangat bersyukur, dalam usia pernikahan yang belum genap setahun ini langsung dikaruniai empat momongan sekaligus.
Baca juga: Ibu Muda Ini Terkejut Ada 4 Janin Kembar Saat Kehamilan Bulan Keempat, Sebelumnya Hanya 2 Janin
3. Keempat bayi masih memerlukan perawatan
Manajer Pelayanan Rumah Sakit Wiradadi Husada dr Aji Darundriyo mengatakan, empat bayi kembar yang baru saja dilahirkan pasangan dari Imam Yasir Kharis (22) dan Yuningsih (25) dalam kondisi sehat.
Hanya saja, sambungnya masih memerlukan perawatan medis, keempat bayi tersebut masih diinkubator karena berat badannya masih di bawah rata-rata bayi normal.
"Bayi sekarang masih diinkubator, karena berat badannya kurang dari 2,5 kilogram. Dirawat dulu sampai kondisinya memungkinkan. Tergantung kondisi kalau sudah stabil, bisa pulang," kata Aji ketika ditemui di rumah sakit, Jumat (20/9/2019).
Baca juga: Begini Kondisi 4 Bayi Kembar Perempuan yang Baru Lahir di Banyumas
4. Bayi lahir prematur
Dokter yang merawat keempat bayi pasangan dari Yuningsih (25) dan Imam Yasir Kharis (22), dr Nursyamsi Agustina mengatakan, bayi lahir prematur dalam usia kandungan 36 minggu.
"Secara umum kondisi bayi pertama baik, sudah lepas oksigen, bayi kedua dan ketiga stabil, saat ini masih pakai oksigen tapi sudah membaik. Bayi keempat stabil, tapi masih menggunakan alat bantu oksigen," jelas Nur.
Seperti diketahui bayi pertama lahir dengan berat badan 1,8 kg, kemudian bayi kedua seberat 1,1 kg, bayi ketiga 1,4 kg dan bayi keempat hanya 930 gram.
Baca juga: Cerita Ibu Muda Asal Banyumas yang Tak Sangka Lahirkan Bayi Kembar 4
5. Bayi keempat perlu penangan khusus
Nur mengatakan, bayi keempat rencananya dirujuk ke rumah sakit lain yang memiliki peralatan lebih memadai.
Pasalnya, bayi dengan berat 930 gram tersebut perlu mendapatkan penanganan khusus.
"Nanti akan kami evaluasi, yang penting napas cukup dan berat badan cukup. Jika diperlukan, akan dirujuk ke fasilitas yang lebih memadai," kata Nur.
Baca juga: Perempuan Ini Melahirkan Bayi Kembar 4 Secara Normal
Sumber: KOMPAS.com (Fadlan Mukhtar Zain)
"ada" - Google Berita
September 21, 2019 at 06:05AM
https://ift.tt/2M9TeWs
Fakta di Balik Ibu Muda Lahirkan Bayi Kembar 4, Tak Ada Keturunan hingga 1 Dapat Penangan Khusus - Kompas.com - KOMPAS.com
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Fakta di Balik Ibu Muda Lahirkan Bayi Kembar 4, Tak Ada Keturunan hingga 1 Dapat Penangan Khusus - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment