Search

Penjelasan Lengkap Keluarga Crazy Rich Surabayan Soal Pernikahan yang Viral - Detikcom

Nusa Dua - Jusup Cayadi dan Clarissa disebut sebagai pasangan Crazy Rich Surabayan karena rencana pesta pernikahan mewah mereka viral. Pernikahan keduanya disebut super mewah setelah sebuah video memperlihatkan momen sesi prewedding Jusup dan Clarissa yang dilakukan di lima benua.

Dalam video yang viral di media sosial diperlihatkan juga mewahnya pesta pertunangan Jusup dan Clarissa yang digelar di Hotel Shangri-La, Surabaya. Ditambah lagi kabar yang menyebutkan bahwa dalam pernikahan mereka 1 Desember 2018 besok, kedua mempelai memberikan souvenir koin emas dan door prize mobil Jaguar.

Atas berbagai kabar yang viral tersebut, pihak keluarga Jusup Cayadi melalui ayahnya, Rendra Tjajadi. Rendra menggelar jumpa pers di The Hotel Mulia, Nusa Dua, Bali, Jumat (30/11/2018).

Berikut klarifikasi lengkap dari Rendra:
Kami dari pihak keluarga memohon maaf selama ini tidak bisa melayani klarifikasi mengenai anak saya. Nama saya Rendra Tjahyadi. Ada banyak hal yang ingin saya sampaokan di sini. Uneg-uneg dan kesedihan dan tekanan terhadap dari keluarga saya.

Kami berasal dari keluarga sederhana sekali. Ada video-video yang menayangkan tanpa seizin dari keluarga, di-blow up sedemikian rupa sehingga yang menanggung akibat kami. Saya sampai malu untuk menghadapi mereka. Karena banyak berita yang tersebar tidak benar. Berikanlah kami kesempatan untuk melangsungkan pernikahan ini dengan baik.

Penjelasan Lengkap Keluarga Crazy Rich Surabayan Soal Pernikahan yang ViralPasangan Jusup Cayadi dan Clarissa yang dijuluki Crazy Rich Surabayan. Foto: dok. Cappio Photography
Karena ada terbersit niat dari kita untuk membatalkan pernikahan ini. Hanya saja karena dukungan teman-teman dan keluarga, apa yang akan terjadi kalau perkawinan ini dibatalkan. Saya mohon perkawinan anak saya supaya berlangsung dengan baik.

Apakah karena video yang viral yang membuat keluarga down dan terbersit niat membatalkan pernikahan?

Seperti yang digambarkan bahwa kita suka pamer kekayaan, kita suka dramatisasi sesuatu yang memang bukan tujuan dari keluarga saya, sehingga terjadilah komentar- komentar yang sangat menyudutkan keluarga saya. Ini merupakan tekanan karena kita bukan dari keluarga suka pamer atau biasa menghadapi tekanan seperti ini. Tapi tekanan yang menghakimi kita ini cukup berat.

Video yang bergambar adalah draft dari awalnya, ini bisa beredar di medsos, akan diselidiki dari mana sumbernya. Kita nggak mau berpolemik, ini acara pernikahan biarkan acara ini lurus, bukan dari pihak kita yang menyebarkan.

Dan banyak akun-akun (media sosial-red) yang megnatasnamakan Jusuf-Clarissa adalah palsu semua. Saya mohon yang bikin itu untuk diturunkan semua.

Sebenarnya berapa jumlah undangan, doorprize dan souvenir?

Saya ingin meluruskan, jumlah undangan yang beredar 450 undangan. Jadi tidak sesuai dengan yang di lapangan 1.000 orang, apa cukup di Mulia ini 5.000 orang, paling maksimal 750 orang, bisa cek ke Mulia.

Mengenai Jaguar lima, saya klarifikasi ini pengumpulan sosial, kita akan bantu korban bencana di Palu, Donggala, Lombok, Siki, nanti setelah acara akan kami serahkan ke yang wajib menerima.

Masalah koin emas itu tidak benar, tidak ada Jaguar dan koin emas. Yang ada acara bertajuk membantu keluarga atau rekan-rekan kita yang kesusahan pada saat ini.

Penjelasan Lengkap Keluarga Crazy Rich Surabayan Soal Pernikahan yang ViralFoto: Instagram @priscaandthepea
Untuk bintang tamu apakah benar Michael Learns To Rock?

MLTR benar kita undang ke sini, jadi kita kalau berpesta, tamu adalah raja, mencoba menghibur mereka, menyenangkan mereka. Kenapa Bali yang dipilih kenapa nggak di luar negeri? Karena kita masih cinta Indonesia, ada saran di luar negeri kita tolak semua.

Benarkah foto prewed dilakukan di lima benua? Dan menu makanan catering juga dari lima benua?

Itu kegiatan biasa kita acara keluarga setahun dua kali, Lebaran dan Natal. Kebetulan ada di Australia kita foto di sana, di Eropa kita foto di sana. Jadi bukan khusus foto untuk prewed. Kuliner karena kita pilih ada menu yang sesuai dengan selera kita untuk keperluan customer ada yang dari Eropa, Afrika, ada yangg dari mana biar terpuaskan dengan menu-menu masing negaranya.

Apakah ada pengamanan khusus untuk pesta pernikahan ini?

Masalah pengamanan adalah SOP dari Polda Bali untuk mengamankan tamu-tamu asing. Saya tidak mencampuri prosedur tamu asing. Kita mohon perlindungan karena tamu kita 60 persen dari luar negeri. Itu SOP Polda saya kurang tahu.

Benarkah anggaran sampai Rp 1 triliun?

Kita menganggarkan tidak lebih dari Rp 10 m. Jadi untuk tidak diplintir Rp 1 triliun. Kalau Rp 1 t bisa beli hotel ini.

Bagaimana kondisi Jusuf dan Clarissa sekarang?

Kalau bapak percaya omongan saya mereka stres berat. Melihat fisiknya mereka, saya sempat memutuskan membatalkan. Hanya karena dukungan temen-temen kita menguatkan diri, meneruskan acara ini.


(eny/eny)

Let's block ads! (Why?)

Read More https://wolipop.detik.com/wedding-news/d-4325322/penjelasan-lengkap-keluarga-crazy-rich-surabayan-soal-pernikahan-yang-viral

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjelasan Lengkap Keluarga Crazy Rich Surabayan Soal Pernikahan yang Viral - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.