Search

Begini Keadaan Posko Kesehatan Warga Natuna Dekat Lokasi Karantina, Ada Psikiater dan Ruang Perawatan - Kompas.com - KOMPAS.com

NATUNA, KOMPAS.com - Permintaan masyarakat Natuna akan adanya tenaga psikiater di posko kesehatan kembali dikabulkan.

Seperti pada posko kesehatan yang ada di kota ranai, tepatnya di pantai Piawang.

Tidak saja menyiagakan dokter dan perawat, posko ini juga dilengkapi dengan tenaga psikiater yang didatangkan langsung dari Jakarta oleh Kemenkes RI.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna, Rizal ditemui di posko kesehatan pantai Piawang mengatakan, ditambahnya tenaga psikiater ini merupakan salah satu permintaan dari masyarakat Natuna.

Baca juga: Jalani Trauma Healing, Warga Natuna Butuh Peran Psikiater

Hal ini bertujuan agar masyarakat Natuna, khususnya kota Ranai yang masih cemas atau takut bisa mendapatkan trauma healing di posko ini.

"Jadi tidak saja bisa memeriksakan kesehatannya, posko ini juga siap melayani masyarakat yang ingin berkonsultasi atau ingin tahu seperti apa virus corona tersebut," kata Rizal, Jumat (7/2/2020) sore kemarin.

Baca juga: Bupati Minta Tambahan Dokter dan Psikiater untuk Warga Natuna

Posko kesehatan yang ada di kota Ranai, tepatnya di pantai Piawang. KOMPAS.COM/HADI MAULANA Posko kesehatan yang ada di kota Ranai, tepatnya di pantai Piawang.
Tidak saja tenaga medis dan tenaga psikiater yang di standby kan di sini.

Bahkan di posko ini juga disediakan ruang rawat jika ada masyarakat yang memang harus mendapatkan perawatan sebelum akhirnya dirujuk ke puskesmas atau rumah sakit.

"Intinya kami bersama Kemenkes RI memberikan pekayanan terbaik untuk masyarakat Natuna," jelasnya.

Baca juga: Warga Natuna Menikah, Resepsi Ditunda karena Rumah Dekat Lokasi Karantina

Posko kesehatan Piwang ini berdiri pas di tengah pusat kota Ranai. 

Posisinyanya yang berada di Taman Geopark Natuna setidaknya memudahkan masyarakat Natuna untuk mengaksesnya selain ke puskesmas.

Bahkan di posko ini masyarakat juga bisa mendapatkan relaksasi, agar tidak begitu cemas dengan isu virus corona ini.

Baca juga: Masker N95 Kurang Diminati di Lokasi Karantina Ranai, Natuna

Let's block ads! (Why?)



"ada" - Google Berita
February 08, 2020 at 07:46AM
https://ift.tt/39dXwWE

Begini Keadaan Posko Kesehatan Warga Natuna Dekat Lokasi Karantina, Ada Psikiater dan Ruang Perawatan - Kompas.com - KOMPAS.com
"ada" - Google Berita
https://ift.tt/2LMx7oW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Keadaan Posko Kesehatan Warga Natuna Dekat Lokasi Karantina, Ada Psikiater dan Ruang Perawatan - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.