TRIBUN-TIMUR.COM-Bali menjadi salah satu tempat idaman pasangan untuk melangsungkan pernikahan. Sejumlah artis pun memilih Pulau Dewata untuk mengikrarkan janji suci kepada pasangannya.
Sebut saja Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Gading Marten dan Gisella Anastasia, Ringgo Agusrahman dan Sabai Morscheck, hingga Shandy Aulia dan David Herbowo.
Dan, baru-baru ini, aktor tampan Chicco Jerikho resmi menikahi Putri Marino di Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort, Bali, pada Sabtu (3/3/2018).
Jika Anda bersama pasangan ingin menikah romantis bernuansa tepi pantai ala Chicco Jerikho dan Putri Marino di Sofitel Bali Nusa Dua Resort?
Ruangan indah yang menjadi tempat janji sehidup semati Chico dan Putri tak lain adalah Jewel Box di Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort.
"Ucapkan 'Saya bersedia' dan mulai babak romatis di salah satu lokasi pernikahan kami. Selenggarakan acara spesial Anda di tepi pantai dengan pemandangan Samudra Hindia. Ballroom spektakuler ini dapat menampung 450 tamu dalam gaya banquet," tulis situs resmi Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort.
Jewel Box di desain dengan lantai marmer berwarna putih gading dan dinding kaca transparan dengan pemadangan Samudra Hindia.
Suasana romantis sudah terbangun tanpa perlu banyak elemen dekorasi. Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort, Bali menjadi lokasi pernikahan Chicco Jerikho dan Putri Marino.
Dari sumber resmi AccorHotels, perusahaan yang menaungi Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort harga paket pernikahan di Jewel Box adalah Rp 65 juta ++.
Harga tersebut sudah termasuk paket satu jam penyelenggaraan, dua jam persiapan di ruangan, buket bunga mempelai wanita, dan kembang kecil di saku pria, lemparan kelopak bunga, dua malam menginap di Villa dengan satu kamar dan kolam renang, paduan suara untuk pernikahan, wedding toast untuk 50 orang, dan pijat bali di SoSPA untuk pasangan pengantin.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ingin Menikah Romantis di Tempat Pernikahan Chicco Jerikho dan Putri Marino? Siapkan Uang Segini"
Post a Comment