Search

NET TV Dikabarkan PHK Massal, Instagram Wishnutama Diserbu Komentar - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kabar PHK massal yang akan dilakukan NET TV karena tak mampu bersaing dengan kompetitor televisi lainnya membuat warganet ikut sedih.

Pada Jumat (9/8/2019) siang ini, NET TV menjadi trending topic Twitter Indonesia karena banyak dibicarakan oleh warganet.

Warganet menyayangkan keputusan pihak NET TV untuk memotong jumlah karyawannya mengingat konten yang disajikan oleh stasiun televisi ini dinilai menarik dan juga mendidik.

"Buka trending topic , eh dapet kabar NET TV  mulai kolaps ... padahal acaranya bagus2 dari pada yang lainnya .. stay strong !," tulis akun @mjunaidir.

"serba salah juga sih NET TV, mau nargetin pasar anak muda tp skrg yg muda2 udah jarang dan mungkin males nonton tv, sedangkan yg tua2 tau sendiri kesukaan mereka tayangan2 drama sinetron dan sejenisnya.. hmmm," tulis akun @wingardium12.

"Jadi berslaah sama net tv karena aku liat tayangannya selalu lewat youtube huhu," tulis akun @delimanbry.

Tak hanya di jejaring media sosial Twitter, warganet juga ikut protes di laman komentar unggahan foto Instagram terakhir CEO NET TV, Wishnu Utama.

"Om wisnutama mengapa net tv sekarang berbeda," tulis akun agustinus.pieters.

"Saya baca di twitter Net tv bangkrut, menyiapkan opsi PHK masal," tulis akun abiadalah.

"Pak apa benar net tv mau phk massal soal nya net bangkrut katanya pak," tulis akun fypo5. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
phk, net tv

Let's block ads! (Why?)

Read More https://lifestyle.bisnis.com/read/20190809/226/1134578/net-tv-dikabarkan-phk-massal-instagram-wishnutama-diserbu-komentar

Bagikan Berita Ini

0 Response to "NET TV Dikabarkan PHK Massal, Instagram Wishnutama Diserbu Komentar - Bisnis.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.