Selain itu, Ahn Jae Hyun juga membantah klaim Goo Hye Sun yang menyebut ia sering menghubungi wanita lain. Aktor tampan ini juga mengatakan Goo Hye Sun kerap meminta uang kepadanya yang membuatnya harus menjual rumah bahkan berhutang.
Tapi Goo Hye Sun tidak ingin tinggal diam. Lewat postingan di Instagram-nya, @kookoo900, Goo Hye Sun merespon beberapa klaim yang dilontarkan sang suami. Bahkan ia mengungkap bahwa sang suami ingin bercerai karena ia tidak cukup seksi."Saat saya bertanya mengenai kesalahan apa yang telah saya perbuat, dia menjawab bahwa saya kurang seksi. Suami saya memberitahu saya dia menginginkan perceraian karena puting saya tidak seksi," tulis Goo Hye Sun di caption Instagram.
Berikut adalah profil dan fakta menarik tentang Goo Hye Sun yang dirangkum detikHot dari berbagai sumber.
1. Cita-cita Jadi Penyanyi
Goo Hye Sun lahir di Incheon, Korea Selatan, 9 November 1984. Sejak kecil ia tertarik dengan dunia musik, bahkan bercita-cita menjadi penyanyi. Ia kemudian menempuh pendidikan tinggi di sekolah seni Seoul Institute of Arts.
2. Hampir Debut dengan Girl Group
Goo Hye Sun memulai kariernya di dunia hiburan sebagai trainee di SM Entertainment sebelum akhirnya pindah ke DSP Media. Di sana, ia disiapkan untuk debut bersama girl group bernama Ria tapi dibatalkan.
Setelah itu ia pindah ke YG Management dan kembali disiapkan untuk debut sebagai penyanyi di sebuah girl group. Tapi, CEO YG Entertainment, Yang Hyun Suk menyarankan Goo Hye Sun untuk fokus ke akting daripada musik.
3. Popularitas Melejit Berkat 'Boys Over Flower'
Goo Hye Sun melakukan debut aktingnya pada tahun 2004 lewat sitkom Nonstop 5. Tapi, popularitasnya baru melejit di tahun 2009 saat ia membintangi drama Boys Over Flowers bersama Lee Min Ho yang diadaptasi dari manga Hana Yori Dango.
4. Jago Menyanyi dan Menulis Lagu
Walau diarahkan untuk berakting, Go Hye Sun tetap berusaha untuk mencapai mimpinya sebagai penyanyi. Tidak hanya menyanyi, ia bahkan menulis dan menciptakan lagunya sendiri. Hingga saat ini ia telah merilis tiga album, yaitu Breath (2009), Breath 2 (2015) dan Spring (2016).
5. Menjajal Jadi Sutradara
Tidak puas hanya berakting di depan kamera, Goo Hye Sun juga menjajal menjadi sutradara di belakang kamera. Dalam debutnya sebagai sutradara ia membuat film pendek berjudul The Madonna yang memenangkan beberapa penghargaan.
Tidak hanya film pendek, ia juga telah menyutradarai tiga film panjang yaitu Magic (2010), The Peach Tree (2012) dan Daughter (2014). Ia juga telah mendirikan rumah produksi bernama Goo Hye Sun Film.
6. Suka Beramal
Goo Hye Sun juga berkecimpung di dunia seni. Beberapa karya seninya dijual dan penghasilannya disumbangkan ke berbagai yayasan amal dan organisasi penelitian kesehatan. Selain itu, ia juga merupakan duta dari ArtisTree, organisasi yang mendorong kesenian.
7. Cinlok dengan Ahn Jae Hyun
Goo Hye Sun bertemu dengan Ahn Jae Hyun ketika sama-sama berakting di drama Blood yang tayang pada tahun 2015. Pada awal tahun 2016, keduanya secara resmi mengumumkan bahwa mereka telah menjalin hubungan asmara sejak April 2015.
Ahn Jae Hyun akhirnya menikahi Goo Hye Sun pada 21 Mei 2016. Mereka memutuskan untuk tidak melangsungkan pesta pernikahan dan akan menyumbangkan uang ke Severance Hospital.
Tapi, hanya tiga tahun menikah Ahn Jae Hyun menggugat cerai Goo Hye Sun karena bosan. Namun, Goo masih tetap ingin mempertahankan hubungan mereka. Selama menikah, keduanya tidak dikaruniai anak.
Simak Video "Ku Hye Sun Ungkap Ahn Jae Hyun Ingin Bercerai Darinya"
[Gambas:Video 20detik]
(vmp/lus)
Photo Gallery
Bagikan Berita Ini
0 Response to "7 Fakta Goo Hye Sun yang Diceraikan Ahn Jae Hyun karena Tak Seksi Lagi - detikHot"
Post a Comment