Search

Blak-Blakan, Cerita Roger Danuarta Akhirnya Dapat Restu dari Orangtua Cut Meyriska - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Sebelum akhirnya resmi menikah, hubungan Cut Meyriska dan Roger Danuarta mengalami banyak hambatan. Salah satunya terhalang restu orangtua. Saat itu mereka juga menutupi jalinan asmara yang dirajut.

Setiap ditanya akan kedekatan mereka, Cut Meyriska dan Roger Danuarta kompak menjawab hanya berteman. Kini, mereka pun menikmati setiap momennya menjadi pengantin baru.

Banyak netizen yang penasaran bagaimana seorang Roger Danuarta akhirnya mendapatkan restu dari orangtua wanita yang kerap disapa Chika itu. Akhirnya ia pun mengungkapnya di video Rans Entertainmet YouTube channel.

1. Niat Yang Baik

Roger pun menceritakan awal berhubungan dengan Chika. Ia memang sudah berniat akan menjalin hubungan yang serius. Semua pun dilakukan dengan yang baik-baik.

"Di awali niat yang baik, tujuannya juga baik ya harus melalui cara yang baik juga. Prosesnya ya harus baik juga. Ya udah kita jalanin aja dengan benar, kita menunjukkan biar nanti terlihat sendiri tujuan kita baik," jelasnya.

2. Banyak Syarat

Chika juga mengakui jika hubungannya itu memang ada jalan yang terjal. Bahkan untuk mendapat restu, mereka berdua harus mematuhi beberapa syarat yang diberikan.

"Kita ngelewatin beberapa syarat-syarat dan ketentuan berlaku. Roger suruh ke Medan, ngadepin keluarga aku. Direstuin? Belum, padahal udah ke Medan," ungkap Chika.

"Lama-lama makin ke sini mama sendiri yang yang nyamperin aku waktu itu pagi-pagi (bilang) 'mau lamaran kapan?'," lanjutnya.

3. Roger Paham Maksud Orangtua Cut Meyriska

Tidak mendapat restu, tak lantas membuat Roger kecewa. Ia juga tak kepikiran untuk menikah siri atau kawin lari dengan Chika, meski banyak saran untuk melakukan hal tersebut dari luar sana.

Roger paham dengan maksud orangtua Cut Meyriska, mengapa tak mudah berikan restu padanya. Namun, ia pun terus menyakinkan hingga akhirnya restu itu pun ada.

"Pada intinya, nantinya seorang laki-laki akan menjadi suami, memimpin, menjadi seorang imam. Orang tua yang menjaga dari lahir dan harus melepaskan anak perempuannya pada seseorang untuk berkeluarga, ya pastinya akan selalu berhati-hati. Jadi ya harus meyakinkan kita bisa menjaga, mengurus, dan membahagiakan," tutupnya.

Yuk Baca Juga:

Let's block ads! (Why?)

Read More https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/blak-blakan-cerita-roger-danuarta-akhirnya-dapat-restu-dari-orangtua-cut-meyriska-4c0056.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Blak-Blakan, Cerita Roger Danuarta Akhirnya Dapat Restu dari Orangtua Cut Meyriska - KapanLagi.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.