Search

Didera Banyak Masalah, Andre Taulany Dikabarkan Mundur dari Acara Net TV, Simak Penjelasannya - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID  -Persoalan yang kini dihadapi Komedian Andre Taulany agaknya berimbas terhadap aktvitasnya di dunia hiburan terutama di acara NET TV.

Andre Taulany dikabarkan memutuskan untuk mundur dari berbagai tayangan yang selama ini ditayangkan di NET TV.

Tentu saja, mundurnya Andre Taulany dari NET TV  sangat mengejutkan karena  selama ini mantan vokalis Stinky itu sudah cukup lama membangun program hiburan di tv tersebut.

 Andre Taulany resmi diistirahatkan sementara dari program Ini Talkshow dan Ini Sahur oleh stasiun televisi NET TV.

Saat ditanya kapan akan kembali lagi ke layar kaca NET TV, pihak manajemen pun memberi jawaban, "Waktunya belum tentu ya."

Baca: Ritual Luna Maya Setiap Acara Nikahan Syahrini dan Reino Barack, Terakhir 3 Minggu Lebih Lakukan Ini

Baca: Tim Gegana Ledakan Bom Pipa di Bekasi, Getaran dan Suara Terasa Kencang

Baca: Tiga Toko di Pasar Batuah Martapura Terbakar, Rabu Dini Hari, UPT Damkar Banjar Ingatkan Hal Ini

Andre Taulany terpaksa diistirahatkan agar bisa fokus menyelesaikan permasalahan yang menimpanya.

Hal ini disampaikan oleh Vice President PR & Corsec NET Mediatama, Dede Apriadi.

"Iya, diistirahatkan sementara karena dia kan butuh waktu untuk menyelesaikan persoalan yang dihadapinya sekarang," ujar Dede seperti dilansir Tribunstyle.com dari Kompas.com, Rabu (8/5/2019).

Dede mengatakan keputusan mengistirahatkan sang komedian sementara merupakan buah kesepakatan bersama.

Pihaknya dan Andre sempakat untuk memberi kelonggaran agar suami dari Rien Wartia Trigina itu menyelesaikan masalahnya.

Let's block ads! (Why?)

Read More http://banjarmasin.tribunnews.com/2019/05/09/didera-banyak-masalah-andre-taulany-dikabarkan-mundur-dari-acara-net-tv-simak-penjelasannya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Didera Banyak Masalah, Andre Taulany Dikabarkan Mundur dari Acara Net TV, Simak Penjelasannya - Banjarmasin Post"

Post a Comment

Powered by Blogger.