Search

12 Kontestan Indonesian Idol Lolos Babak Spektakuler, 3 tersingkir, Marion Jola Kena Kritik

BANGKAPOS.COMBerlangsung dramatis, inilah 12 besar kontestan Indonesian Idol 2018 lolos babak spektakuler. 3 Kontestan terpaksa tersingkir! 

Ya, lewat perjuangan yang keras dan kompetisi sengit, akhirnya terpilihlah 12 besar kontestan Indonesian Idol 2018 yang akan pentas pada babak spektakuler mulai pekan depan.

Indonesian Idol 2018 babak 15 besar yang berakhir pada Selasa dini hari (23/1/2018) pukul 01.30 WIB akhirnya mengeliminasi 3 kontestan sekaligus.

//

Otomatis, terpilihlah 12 besar untuk melenggang ke babak spektakuler alias spectacular show pekan mendatang.

Siapa saja?

Sebelum pertanyaan itu terjawab, yang pasti 15 kontestan sudah habis-habisan dengan totalitasnya.

Pertama tampil di babak 15 besar adalah Mona dari Attambua dengan lagu Beautiful milik Christina Aguilera.

Baca: Karena Dompet, Pemuda Ini Satukan Cinta Sejati yang Tidak Ketemu Selama 60 Tahun

Penampilan kedua oleh JK alias Jauharotul Khoiriyah dari Surabaya lewat lagu Fana Merah Jambu.

Performance ketiga oleh si kribo gondrong Chandra dari Samarinda lewat lagu Nakal milik Gigi.

Disusul Billy dari Ambon dengan lagu Berharap Tak Berpisah milik Reza Artamevia.

Penampilan selanjutnya oleh Ayu dari Jogja, disusul Maria lewat tembang Tears.

Si pemilik postur 'kutilang' (kurus, tinggi, langsing) yakni Whitney performed lewat Jangan Hilangkan Dia.

Kemudian Ghea dari Singkawang melantunkan Dear Future Husband, mendapat dukungan teman-teman kuliahnya dari Jogja yang membanjiri lokasi siaran langsung babak 15 besar Indonesian Idol 2018.

Penampilan ke-9 oleh Kevin dari Jogja juga lewat lagu Dewi, tembang ciptaan Achmad Dhani yang dibawakan Once Mekel.

Kemudian Jodie membawakan lagu Perfect milik Ed Sheeran.

Sementara Abdul dari Denpasar membawakan Cinta dan Benci milik Geisha.

Disusul si pemilik suara manja dari Kupang NTT Marion Jola lewat lagu Damn I Love You -nya Agnez Mo.

Sementara Naomi dari Medan membawakan Back To You.

Baca: 7 Pertanyaan Sederhana Ini, Masih Menjadi Misteri Dunia Sains

Adapun Glenn membawakan lagu Talking to The Moon milik Bruno Mars.

Dan Joan secara spektakuler menutup babak 15 besar lewat tembang Whole Lotta Woman milik Kelly Clarkson.

Kelima juri yakni Armand Maulana, Bunga Citra Lestari (BCL), Judika Sihotang, Maia Estianty, dan Ari Lasso, boleh-boleh saja memuji jagoannya sekaligus 'menghabisi' kontestan yang mengecewakan dalam penampilannya.

Tapi tetaplah jutaan pemirsa RCTI yang menentukan siapa saja berhak lolos ke panggung Spectacular Show pekan lewat dukungan SMS sebanyak 10 kontestan.

Sementara kelima juri hanya berhak menyelamatkan 2 kontestan untuk melenggang ke 12 besar.

TribunStyle.com menyajikan 12 besar kontestan Indonesian Idol 2018 sebagai berikut berdasar siaran live yang berakhir selasa dini hari 23 Januari 2018 sebagai berikut:

12 Kontestan Indonesian Idol 2018 Lolos Babak Spektakuler

1. Joan

2. Ghea

3. Marion

4. Jodie

5. Maria

6. Glen

7. Mona

8. Abdul

9. Chandra

10. Whitney

11. Kevin (diselamatkan juri)

12. Ayu (diselamatkan juri)

3 Kontestan Tersingkir

Dan karena mendapat perolehan SMS terendah, serta tak berhasil mendapat penyelamatan dari kelima juri, babak 15 besar terpaksa 'mendepak' 3 kontestan.

Mereka adalah Billy, Naomi dan JK.

Mengapa mereka mendapat SMS terendah? Entahlah. Yang pasti, kata Armand Maulana, "Ada sejumlah kontestan yang menyanyi tanpa rasa."

Sementara Maia Estianty menyebut, "Ada beberapa penyanyi yang masih belum keluar dari zona nyaman."

Dan salah satu yang mendapat kritikan menyanyi tanpa rasa itu adalah Whitney, membawakan lagu Jangan Hilangkan Dia.

Meski demikian, Whitney lolos ke babak 12 besar mendapat dukungan SMS yang lumayan besar dari pemirsa.

BCL yang biasanya minus kritik, tiba-tiba mengingatkan Ghea agar tak monoton membawakan lagu-lagu dengan gaya 'cute' terus.

Marion Jola yang biasanya jadi pusat perhatian, malam itu tak terlalu mendapat banyak pujian setelah membawakan lagu Damn I Love You -nya Agnez Mo.

"Lagu itu terlalu nyaman buat kamu. Kamu sudah pasti bisa menaklukkan. Kami maunya lebih dari itu," kata BCL, tumben mengritik.(*)

(TribunStyle.com/ IG: @agungbsgram )

Let's block ads! (Why?)

Read More http://bangka.tribunnews.com/2018/01/23/12-kontestan-indonesian-idol-lolos-babak-spektakuler-3-tersingkir-marion-jola-kena-kritik

Bagikan Berita Ini

0 Response to "12 Kontestan Indonesian Idol Lolos Babak Spektakuler, 3 tersingkir, Marion Jola Kena Kritik"

Post a Comment

Powered by Blogger.